Berbelanja buku tidak melulu harus berangkat ke toko buku. Kini tersedia, berbagai pelayanan toko buku online, seperti mizanstore yang menawarkan berbagai kemudahan. Pembeli tinggal berkunjung ke laman website-nya dan memilih-milih barang yang diinginkan, kemudian membayar sesuai harga barang yang dipesan.
Metode pembayaran di mizanstore, tersaji dalam dua pilihan: tunai dan non-tunai. Lho, tunai? Bagaimana bisa? Harus datang ke kantor mizanstore-kah? Tidak perlu, kok. Cukup simak saja metode berikut.
pilihan metode pembayaran melalui mizanstore
Dari gambar di atas, terlihat ada dua metode pembayaran yang bisa dilakukan, secara tunai atau pun transfer melalui bank. Berikut adalah paparan metode pembayaran secara tunai dan non-tunai secara terpisah.
Metode Pembayaran Tunai
Ketika Anda memilih metode pembayaran tunai, terdapat 8 buah metode yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Satu yang menjadi contoh adalah ketika Anda menggunakan metode pembayaran di Indomaret seperti berikut.
1. Klik “Indomaret” di pilihan menu
pilih pembayaran via Indomaret
Di dalam pilihan menu pembayaran tunai (non-transfer bank) terdapat 8 pilihan pembayaran: BCA KlikPay, Mandiri Clickpay, Mandiri E-Cash, XL Tunai, Indomaret, Indosat dompetku, T-Cash, dan Credit Card. Klik bullets “Indomaret” dalam kolom pilihan seperti yang ditandai dengan kotak merah. Selanjutnya pilih “lanjutkan pembayaran”.
2. Detail Transaksi
Setelah melanjutkan pembayaran, Anda akan diajak menuju ke laman detail transaksi. Di laman ini, Anda dapat melihat detail barang yang Anda pesan. Perhatikan kolom di sisi kiri yang berwarna oranye.
laman detail transaksi di fastpay
Di sana terdapat kode Indomaret, merchant, dan waktu expired pembayaran Anda. Dari ketiga kolom tersebut, yang perlu Anda perhatikan adalah kolom kode dan masa habis berlaku atau expired date pemesanan Anda. Kode Indomaret tersebut harus Anda simpan karena kode tersebutlah yang digunakan sebagai alat transaksi untuk melakukan pembayaran di Indomaret. Sebaiknya, lakukan pembayaran sesegera mungkin karena jika terlambat, kode pemesanan Anda sudah tidak bisa digunakan lagi.
Selanjutnya di sisi kanan, terdapat nomor invoice pemesanan Anda. Catat pula nomor tersebut untuk sewaktu-waktu bisa ditanyakan apabila terjadi kesalahan pemesanan di kemudian hari. Biasanya, nomor invoice inilah yang akan ditanyakan oleh CS (customer service) ketika Anda mengajukan suatu keluhan.
3. Cara membayar melalui Indomaret
tampilan tata cara pembayaran
Masih berada di laman yang sama, Anda akan melihat tata cara melakukan pembayaran secara detail di bagian bawah laman tersebut.
- Catat dan simpan kode pembayaran Indomaret Anda, yaitu (kode Indomaret Anda).
- Tunjukkan kode pembayaran ke kasir Indomaret terdekat dan lakukan pembayaran senilai (detail nominal yang harus dibayarkan).
- Simpan bukti pembayaran yang sewaktu-waktu diperlukan jika terjadi kendala transaksi.
Ikuti langkah dan petunjuknya untuk memudahkan Anda melakukan transaksi.
4. Selesai Melakukan Transaksi
Ketika Anda telah selesai mencatat kode pembayaran yang akan digunakan untuk melakukan pembayaran, biasanya Anda akan meng-klik tombol back. Ketika itu, tampilan peringatan seperti ini akan muncul di layar desktop/laptop/tab/ponsel Anda.
peringatan untuk menyimpan nomor transaksi
Bagian peringatan ini muncul untuk mengingatkan Anda apabila Anda telanjur salah menekan tombol back sebelum mencatatkan kode yang disebutkan. Jika Anda sudah yakin bahwa Anda telah selesai mencatat kode untuk melanjutkan transaksi, silakan tekan tombol “ok”.
5. Tampilan Laman Ketika Transaksi Anda Berhasil
tampilan laman transaksi yang berhasil dilakukan
Ketika Anda menekan tombol “ok”, Anda akan dihadapkan kembali dengan laman mizanstore.com. Di laman tersebut, terdapat detail pesanan Anda, berikut dengan biaya dan nomor transaksi yang dapat Anda gunakan untuk melakukan pembayaran di Indomaret. Anda dapat mengakhiri transaksi jika dirasa sudah cukup dengan meninggalkan laman tersebut.
“Bagaimana jika sudah telanjur keluar, tetapi belum mencatat sama sekali kodenya?”
Silakan cek surel Anda karena info ini juga sudah dikirimkan ke surel pribadi Anda. Jika tidak ada di kotak masuk (inbox), silakan cek juga spam, karena ada kemungkinan surelnya masuk ke sana.
tampilan badan surel dari mizanstore
Pesan, bayar, tunggu sampai pesanan Anda datang. Mudah sekali, bukan? Yuk lakukan transaksi sekarang!
Catatan Penting:
1. Kode Pembayaran beberapa kali muncul dalam layar karena kepentingannya. Hal ini untuk menghindari pelanggan yang lupa mencatatkan kode penting tersebut. Ingatlah bahwa kode transaksi adalah kode yang sangat penting untuk membayarkan pesanan Anda.
2. Setelah melakukan pembayaran melalui Indomaret, pelanggan (customer) tidak perlu melakukan konfirmasi pembayaran. Konfirmasi pembayaran hanya dilakukan apabila pelanggan (customer) melakukan pembayaran melalui transfer bank.
3. Jika terdapat kendala ketika melakukan pemesanan atau pembayaran, jangan ragu untuk menghubungi kontak mizanstore di nomor (021) 786 4547 atau mengirim surel ke cs@mizan.com.
(banner from pixabay.com)