Di antara semua buku yang sudah disebutkan pada laman sebelumnya, masih belum bisa menentukan buku apa yang akan kamu beli dan kamu baca? Coba baca daftar lanjutan 10 rekomendasi lagi yang mudah-mudahan bisa menjawab kegalauanmu, ya!

11. Islam Tuhan Islam Manusia

islam tuhan islam manusia

Di masa sekarang, berbagai permasalah muncul terkait masalah keagamaan. Umat Islam sebagai pemeluk agama yang besar jumlahnya di dunia ikut mengalami permasalahan yang tidak kecil. Masalah antarkehidupan beragama pun masalah sesama pemeluk Islam yang memiliki pandangan berbeda tak sedikit mengundang perpecahan di sana sini. Bukankah Islam selalu mengajarkan mengenai perdamaian? Manusia memang tempatnya salah, lagipula lupa. Oleh karenanya, membaca buku Islam Tuhan, Islam Manusia ini mudah-mudahan dapat menjadi pengingat, sekaligus peneduh bagi kita semua.

 

 

12. The Naked Traveler 

naked traveler

Kata orang, selama masih muda, jelajahilah dunia. bertualanglah. Pengalaman selama perjalanan akan membantumu melihat dunia dengan cara yang berbeda! Tentu sangat mengenangkan, ya, kalau setiap saat bisa selalu bervakansi ria. Akan tetapi, tentu ada saja kendalanya, bukan? Berlibur selalu membutuhkan biaya. Biaya bisa didapat dari penghasilan selama bekerja. Nah, kalau bekerja terus, kapan liburannya?

Kalau kamu membaca buku ini, kamu akan mendapatkan jawabannya! Trinity membuktikan bahwa ia bisa saja bertualang keliling dunia meskipun di sisi lain ia juga seorang pekerja. Penasaran mengenai kisah petualangannya? Yuk, baca buku The Naked Traveler ini!

13. Jazz, Parfum, dan Insiden (Seno Gumira Ajidarma)

jazz

Untuk mengisi waktu luangmu, cobalah sekali waktu membaca buku-buku karya sastrawan kenamaan Indonesia, seperti salah satunya Seno Gumira Ajidarma. Jangan takut untuk mencoba membacanya, ya. Tulisan sastrawan Indonesia tidak melulu “seberat” dan “semengerikan” itu, kok. Kumpulan cerpen seperti Jazz, Parfum, dan Insiden adalah contoh sebuah buku yang memperlihatkan bahwa buku berkualitas tidak melulu datang dari penulis luar. Penulis-penulis Indonesia pun memiliki kemampuan yang mumpuni untuk membuat karya dengan bahasa yang sederhana, tetapi sarat makna.

 

14. When Breath Becomes Air

when

Apa yang kamu lakukan ketika kamu sakit? Pergi ke dokter? Pernahkah kamu terpikir, bagaimana perasaan seorang dokter yang menderita penyakit mematikan—kanker paru-paru stadium IV—dan ia tidak dapat menyembuhkan dirinya sendiri? Inilah kisah Kalanithi, seorang dokter yang sekaligus merupakan seorang pasien yang harus berjibaku dengan kehidupan yang perlahan mengantakannya pada kematian. Sebuah memoar yang indah dan tidak terlupakan sebagai sebuah kenang-kenangan terakhir dari Kalanithi, When Breath Becomes Air.

 

15. Glass Sword

glass sword

 

Jika kamu menyukai buku-buku petualangan seperti Hunger Games, kamu pasti menyukai buku ini. Buku kedua dari serial Red Queen ini menjanjikan petualangan yang seru dan menegangkan. Buku seru yang akhir ceritanya tidak terbayangkan ini akan membuat penantianmu akan akhir dari triologi ini menjadi lebih mendebarkan. Yuk baca Glass Sword, sekarang!

 

16. Calamity

calamity

 

Buku fantasi selalu jadi hiburan tersendiri sebagai bacaan di waktu senggang. Buku Calamity ini misalnya, merupakan buku petualangan seru yang sayang untuk dilewatkan. Bagi kamu yang menyukai buku petualangan dengan latar cerita yang unik, buku ini sangat layak menjadi bahan bacaanmu. Cerita yang berlatar kota-kota unik di bagian Amerika Utara ini tidak hanya menceritakan kisah fantasi, tetapi juga menyisipkan makna mendalam mengenai motivasi dan masalah kemanusiaan.

17. United as One

united as one huv

 

Apakah kamu mengikuti serial I am Number Four? Serial yang menjadi New York Best Seller itu ditutup melalui buku ketujuhnya ini, United as One. Buku ini berisi kisah para Garde dari Planet Lorien yang mau tidak mau bertarung dalam peperangan yang tidak mereka mulai sendiri. Apakah buku ini sebaik dan seseru buku keenam yang kabarnya sangat spektakuler itu?

 

18. The Hidden Oracle

apollo

 

Pernah baca Percy Jackson? Merindukan kisahnya setelah belum lama ini ditamatkan oleh penulisnya? Bagi kamu yang menyukai kisah Percy, kamu akan menyukai juga kisah Apollo ini karena, ya, keduanya ditulis oleh penulis yang sama! Setelah sukses dengan serial Percy, Rick Riordan memulai lagi kisah baru yang mengangkat kisah dewa Yunani masa lalu, Apollo. Bagaimana ceritanya jika seorang dewa jatuh ke bumi? Mari simak kisah serunya dalam The Hidden Oracle ini!

19. 1984 (George Orwell)

1984

 

Pernah dengar kekuatan sebuah buku? Sebuah buku dikabarkan mampu mengubah dunia. Benarkah demikian? Tulisan seperti apa yang memiliki pengaruh sebesar itu? Kamu bisa memulainya dengan membaca buku 1984 karya George Orwell. Kabarnya, buku ini adalah buku best seller sepanjang masa yang telah puluhan kali dicetak ulang dan diterjemahkan ke berbagai bahasa. Selain itu, buku ini memiliki pengaruh juga terhadap buku 1Q84 karya Haruki Murakami yang juga merupakan karya besar yang jangan sampai dilewatkan, ya.

20. Room

room

 

Novel karya Emma Donoghue ini menggisahkan pengalaman  nyata seorang wanita yang diculik dan kemudian disekap di dalam kamar sempit selama 7 (tujuh) tahun. Selama disekap, sang perempuan dijadiin ‘pemuas’ si penculik sampai akhirnya melahirkan anak, bernama Jack.  Bagimana kelanjutan kisahnya? Akankan wanita ini berhasil kabur dari sang penculik? Bagaimana dengan nasib Jack yang harus hidup dan besar dalam tempat penyekapan? Simak semuanya dalam buku Room.

 

Mudah-mudahan 20 judul buku rekomendasi ini bisa meneduhkan kegalauanmu dari sindrom “beli buku apa, ya?” itu, ya! Selamat membaca!

Bagikan ke Sekitarmu!
Buku Rekomendasi: April 2017 (Bagian II)