Aktris Korea Selatan, Ku Hye Sun pada Mei 2019 lalu menerbitkan novel keduanya berjudul Heart Shaped Tears. Tak lama berselang, pada Agustus 2019, ia mengumumkan bahwa novelnya menjadi best seller di Korea Selatan dan akan diterjemahkan dalam edisi Bahasa Indonesia.

Tepatnya di bulan Januari 2020 ini, Heart Shaped Tears resmi rilis dalam edisi Bahasa Indonesia. Diterbitkan oleh penerbit Nourapublishing, ini beberapa fakta kenapa kamu harus banget ikutan pre-order novel ini. 

 

1. Best Seller di Korea Selatan

Beberapa bulan setelah terbit, Heart Shaped Tears langsung menjadi best seller di Korea Selatan. Hal ini terlihat berdasarkan unggahan di instagram pribadi Ku Hye Sun @kookoo900, 

View this post on Instagram

1위?

A post shared by (@kookoo900) on

 

2. Novel Kedua yang Ditulis Ku Hye Sun

Rupanya tak hanya pandai berakting, aktris cantik ini juga mahir menulis buku. Heart Shaped Tears merupakan novel kedua yang ditulisnya. Novel pertamanya berjudul Tango, yang terbit pada 2009 menceritakan tentang cinta pertama. Sedangkan di novel keduanya ini banyak berbicara tentang hubungannya sendiri. 

 

3. Diterjemahkan dalam Edisi Bahasa Indonesia

Pertama kali mengumumkan pada Agustus 2019, para penggemarnya langsung membanjiri kolom komentar, apalagi dari Indonesia. Banyak dari mereka yang sangat antusias dan tidak sabar untuk membaca Heart Shaped Tears. Faktanya lagi, Indonesia dipilih menjadi bahasa terjemahan pertama untuk novel ini. 

Setelah masuk ke dalam daftar buku best-seller, telah diputuskan bahwa novel ‘Tears are Heart-Shaped’ akan diekspor ke Indonesia.”

 

4. Ditulis Berdasarkan Pengalaman Cintanya

Tears are Shaped like Hearts bercerita tentang kisah cinta seorang bernama Soju dengan lelaki bernama Sang Sik. Novel ini menjadi perbincangan lantaran Ku Hye Sun memasukkan pengalaman kencannya dalam novel ini. 

 

5. Spesial Bertanda Tangan Ku Hye Sun

Ini yang paling spesial! Kalau ikutan pre-ordernya, kamu bisa dapat buku edisi tanda tangan dan random photo card edisi tanda tangan juga. Wah limited edition banget deh pokoknya. Hanya bisa kamu dapatkan selama masa pre-order ya. Buruan ikutan di sini, hanya sampai 6 Februari 2020. 

 

Awita Ekasari/Content Writer Mizanstore

Bagikan ke Sekitarmu!
Ini Fakta Novel Heart Shaped Tears, Ku Hye Sun
Tag pada: